Menurut gue, Ilmu Sosial Dasar itu adalah gabungan dari disiplin ilmu sosial yang
digunakan dalam pendekatan dan pemecahan masalah sosial yang ada di lingkungan
sekitar kita. Sementara kalo dari mbah gugel Ilmu Sosial Dasar itu pengetahuan yang menelaah masalah-masalah sosial, khususnya yang diwujudkain oleh masyarakat Indonesia dengan menggunakan pengertian-pengertian seperti fakta, konsep, serta teori yang berasal dari berbagai bidang pengetahuan keahlian dalam lapangan ilmu-ilmu sosial seperti: sejarah, ekonomi, geografi sosial, sosiologi, antropologi, psikologi sosial. Di ISD ini banyak banget masalahnye kaya, taruan eh tauran maksudnya sorry typooke terus ada narkoba, seks bebas, pengangguran dll.
Setiap Ilmu pasti ada tujuannya, nah ISD juga ada. Setelah berselancar sana sini, dan nemuin banyak banget tujuan ISD yang berbeda, gue simpulkan kalo tujuan ISD itu adalah :
1. Membentuk dan Mengembangkan Kepribadian Seseorang.
2. Peka Terhadap Masalah sosial. Bukan kaya gini ya "ga peka banget sih!" itu cewe yang biasanya bilang gitu
3. Sadar Bahwa Setiap Masalah yang Timbul dalam Masyarakat itu Bersifat Kompleks atau Rumit.Dan Kita cuma bisa mempelajari secara kritis.Iya bener kaya cewe (lagi)
Oke jadi menurut sumur (sumber) dari ilmu filsafat, Ilmu Pengetahuan itu dibagi 3, yaitu :
1. Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) yang mempelajari tentang seluruh alam termasuk planet, tata surya, dsb. Contohnya? Fisika, Kimia, Biologi dan masih banyak lagi.
2. Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) yang mempelajari tentang kehidupan manusia, sejarah manusia dan lingkungan manusia. Contohnya? Sosiologi, Sejarah, Filsafat dan masih banyak lagi.
3. Ilmu Pengetahuan Budaya yang mempelajari arti budaya, arti manusiawi, serta mempelajari seni. Contohnya? Kesenian Budaya, Agama, PLBJ/PLKJ dan masih banyak lagi.
ISD dan IPS mempunyai kesamaan dan perbedaan nih, mau yang sama apa yang beda dulu? Karna gue yang punya blog jadi gue mau ngasih persamaannya (menurut gugel).
PERSAMAAN ISD DAN IPS
1. Untuk Pendidikan. Mengembangkan dan membentuk kepribadian yang bermasyarakat.
2. ISD dan IPS itu berdidi sendiri. Maksudnya adalah kedua ilmu ini mempunyai sub-ilmu yang mempelajari bagian tertentu, kaya IPA gitu ada Biologi, Fisika, Kimia dan kawan-kawannya.
3. ISD dan IPS punya materi dan masalah sosial. Maksudnya itu dua-duanya ada dikehidupan nyata, saat ini.
PERBEDAAN ISD DAN IPS
1. ISD dipelajari di perguruan tinggi, sementara IPS di sekolah dasar dan menengah. Kenapa? Karna IPS itu adalah dasar dari ISD. Gimana mau belajar ISD kalo IPS aja ga belajar???
2. ISD itu bidang studi tunggal, sementara IPS adalah kumpulan dari beberapa materi.
3. Seperti yang tadi gue bilang, ISD itu lebih ke pembentukan kepribadian, sementara IPS itu keterampilan.
Setelah perbedaan dan persamaan kita lanjut ke Ruang Lingkup ISD. Jadi ISD itu terdiri dari masalah masalah sosial, karena terdiri dari beberapa masalah maka dibagilah ruang lingkup ISD diantaranya :
1. Kenyataan sosial sering ditanggapi secara berbeda dikarenakan latar belakang disiplin ilmu. Didalam ISD kita menggunakan metode interdisiplin/multidisiplin.
2. Konsep sosial atau pengertian tentang kenyataan-kenyataan sosial dibatasi pada konsep dasar.
3. Masalah sosial yang timbul dalam masyarakat, biasanya terlibat dalam berbagai kenyataan-kenyataan sosial.
Oke itu beberapa bahasan tentang Ilmu Sosial Dasar yang baru gue pelajari beberapa saat yang lalu. Ini Versiku, mana Versimu???
BONUS
Jakarta, 1 Oktober 2014
0 komentar:
Posting Komentar