Terkadang kita sebagai manusia terlalu berharap dengan apa yang jauh disana, padahal yang terbaik sudah didepan mata. Dan terkadang lawan bicara kita tidak tau bahwa dirinya tengah dicintai. Karena wanita adalah makhluk yang aneh,saat kita yakin kepadanya, dia berubah dan pergi.

Senin, 27 Oktober 2014

Fakta Indonesia yang tidak diketahui.

Di malam yang dingin dan gelap sepi benakku melayang pada kisah kita. Sedih coeg presiden udah baru tapi status gue belom baru. Oke jadi kali ini gue bakal ngasih tau beberapa fakta tentang Indonesia yang mungkin lo belom tau. Dan mungkin lo ga akan percaya jadi stay tuned!


1. Proklamator Kemerdekaan

Semua orang sepertinya tahu bahwa Soekarno dan Hatta adalah yang memproklamirkan kemerdekaan Indonesia. Namun sampai tulisan ini dibuat, tidak ada nama jalan "Soekarno-Hatta" di Jakarta, kota tempat dibacakannya proklamasi. Nama mereka pun baru diabadikan menjadi nama bandara 40 tahun setelah Indonesia merdeka. Lebih parahnya lagi, pemerintah baru secara resmi menyematkan gelar "proklamator" kepada mereka pada tahun 1986, atau 16 tahun setelah Soekarno wafat.


2. Ibu Kota
Belum ada negara di dunia yang berganti ibu kota selama empat kali dalam kurun waktu relatif singkat kecuali Indonesia, yakni Jakarta (1945-1946), Yogyakarta (1946-1948), Bukittinggi (1948-1949), Jakarta (1950-sekarang).

3. Sepakbola
Sepakbola merupakan salah satu olahraga paling digemari di Indonesia, namun tim nasionalnya tidak pernah menang Piala Dunia FIFA. Hanya sekali tampil pada tahun 1938, itu pun bukan membawa bendera Indonesia, melainkan Hindia Belanda. Meskipun Indonesia memiliki jumlah penduduk paling banyak ke-4 di dunia dan Brazil di peringkat ke-5, namun prestasi sepakbola kedua negara tersebut berbeda jauh.

4. Hutan
Indonesia terkenal dengan keanekaragaman hayatinya yang luas. Hutan Indonesia yang luasnya mencapai 138 juta hektar merupakan tempat hidup bagi 11% spesies tumbuhan dunia, 10% spesies mamalia dunia, dan 16% spesies burung dunia. Meskipun demikian, Guinness World Records pada tahun 2008 menyematkan rekor pada Indonesia sebagai negara yang paling kencang laju kerusakan hutannya di dunia, yakni kehilangan 1,8 juta hektar hutan setiap tahun.

5. Pulau
Dengan 17.508 pulau, Indonesia adalah negara kepulauan terbesar di dunia. Disinilah 3 dari 6 pulau terbesar di dunia berada : Kalimantan, Sumatera, dan Papua. Namun jangan heran bahwa hampir 60% penduduknya tinggal di Pulau Jawa, padahal luasnya hanya 7% dari seluruh wilayah Indonesia. Uniknya lagi, ada empat pulau yang kedaulatannya dikuasai bersama-sama dengan pemerintah negara tetangga. Pulau Kalimantan secara administratif dikuasai tiga pemerintahan yaitu Indonesia, Malaysia, dan Brunei Darussalam. Pulau Papua dikuasai Indonesia dan Papua Nugini. Pulau Timor dikuasai Indonesia dan Timor Leste, dan yang terakhir Pulau Sebatik dikuasai Indonesia dan Malaysia.

6. Angka
Penyebutan angka 1-9 dalam huruf Bahasa Indonesia mengandung misteri. Jika kita menjumlahkan dua angka yang huruf awalannya sama, maka hasilnya selalu sepuluh.
Berawalan S -> Satu + Sembilan Sepuluh
Berawalan D -> Dua + Delapan Sepuluh
Berawalan T -> Tiga + Tujuh Sepuluh
Berawalan E -> Empat + Enam Sepuluh
Bahkan Lima + Lima Sepuluh

7. Latah
Latah merupakan penyakit syaraf yang gejalanya muncul ketika dikageti, atau tanpa sadar suka mengulangi perkataan atau gerakan orang lain. Selain di Indonesia, penyakit ini hanya ditemukan pada suku Ainu di Jepang, masyarakat gurun pasir di Gobi, dan sebuah suku di Perancis. Di Indonesia sendiri, awalnya penyakit ini hanya ditemui pada suku-suku di Pulau Jawa, Sumatera, dan pedalaman Kalimantan. Namun uniknya, lama-kelamaan latah di Indonesia dianggap keren dan menjadi trend, terutama di kalangan selebriti. Sebagian kaum selebriti memanfaatkan latah sebagai modal ketenaran atau ciri khas selaku entertainer.

8. Tanggal 17 Agustus
Bila 17 Agustus menjadi tanggal kelahiran Indonesia, justru tanggal tersebut menjadi tanggal kematian bagi pencetus pilar Indonesia. Pada tanggal itu, pencipta lagu kebangsaan "Indonesia Raya", WR Soepratman (wafat 1937) dan pencetus ilmu bahasa Indonesia, Herman Neubronner van der Tuuk (wafat 1894) meninggal dunia.
                

9. Menteri Orang Indonesia Asli
Setelah merdeka 43 tahun, Indonesia baru memiliki seorang menteri pertama yang benar-benar "orang Indonesia asli". Hal itu karena semua menteri sebelumnya lahir sebelum Indonesia merdeka (17 Agustus 1945). Itu berarti, mereka pernah menjadi warga Hindia Belanda dan atau pendudukan Jepang, sebab negara hukum Republik Indonesia memang belum ada saat itu.
"Orang Indonesia asli" pertama yang menjadi menteri adalah Ir. Akbar Tanjung (lahir di Sibolga, Sumatera Utara, 30 Agustus 1945), sebagai Menteri Negara Pemuda dan Olahraga pada Kabinet Pembangunan V (1988-1993).

10. Ramah
Selain karena keindahan alamnya, banyak wisatawan mancanegara memuji keramahan orang Indonesia. Berdasarkan survey The Smiling Report 2009, Indonesia adalah negara paling murah senyum di dunia. Indonesia, bersama Hongkong, juga dinobatkan sebagai negara yang terbaik dalam mengucapkan salam. Namun hal ini tidak diikuti dengan pengelolaan yang baik terhadap indutri pariwisatanya. Buruknya birokrasi dan tingginya tingkat korupsi juga sangat menakutkan bagi para investor untuk berbisnis di negara paling murah senyum ini.

11. Pusat Perbelanjaan
Jakarta sebagai ibu kota Indonesia memiliki tata ruang yang sangat sangat berantakan. Di kota ini berdiri 130 pusat perbelanjaan, terbanyak diantara kota-kota besar lainnya di seluruh dunia. Banyak wilayah di Jakarta yang tadinya direncanakan untuk kawasan hunian, konservasi, bahkan resapan air namun diubah menjadi pusat perbelanjaan.

12. Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB)
Sampai tulisan ini dibuat, Indonesia merupakan satu-satunya negara yang pernah keluar dari PBB. Bergabung pertama kali tahun 1950 sebagai anggota ke-60 PBB, kemudian Indonesia menarik keanggotaannya pada tahun 1965. Soekarno, presiden Indonesia saat itu sangat berang dengan keputusan PBB mengakui kedaulatan Malaysia dan menjadikan Malaysia anggota tidak tetap Dewan Keamanan PBB. Lalu kemudian Soekarno mendirikan Conefo (Konferensi Negara-Negara Kekuatan Baru) sebagai tandingan PBB. Sebelum keluar dari PBB, Soekarno sempat menyampaikan pidato dengan berapi-api di Sidang Umum PBB yang isinya meminta agar badan dunia tersebut dipindahkan markas besarnya ke luar Amerika Serikat. Bukan hanya pidatonya saja yang berhasil mendapat berkali-kali tepukan tangan, namun Soekarno juga sukses menyelenggarakan Ganefo (tandingan Olimpiade versi Conefo) yang diikuti 2.250 atlet dari 48 negara di Asia, Afrika, Eropa dan Amerika Selatan, serta diliput sekitar 500 wartawan asing. Saat-saat itulah terakhir kali Indonesia memiliki pemimpin superpower dan menjadi salah satu negara yang paling disegani di seluruh dunia.

13. Hewan
Indonesia memiliki kekayaan fauna yang luar biasa. Hewan purba yang masih hidup di Indonesia adalah komodo, kadal terbesar di dunia dengan berat 90kg dan panjang 3 meter. Terdapat juga ikan terkecil di dunia sebesar nyamuk yang ditemukan di Sumatera. Di Sulawesi masih hidup primata terkecil di dunia yang mirip monyet yakni Tarsier Pygmy (Tarsius Pumilus) atau disebut juga Tarsier Gunung yang panjangnya hanya 10 cm. Di pulau yang sama ditemukan pula ular terpanjang di dunia sepanjang 10 meter yaitu Python Reticulates.

14. Suku & Bahasa
Indonesia merupakan negara yang memiliki suku bangsa terbanyak di dunia, dengan lebih dari 740 suku bangsa/etnis, maka dari itu tidak heran bahwa Indonesia juga merupakan negara dengan bahasa daerah yang terbanyak, yakni 583 bahasa dan dialek. Sadar bahwa bentrokan antar etnis sangat berpotensi terjadi, maka pendiri Republik ini menyepakati semboyan bangsa "Bhinneka Tunggal Ika" (yang artinya "Berbeda-beda tapi tetap satu juga").

15. Ramalan Tentang Pemimpin
Indonesia termasuk negara yang kaya dengan dunia mistis alias gaib, termasuk soal ramal-meramal. Salah satunya tercatat nama Prabu Jayabaya, yang memerintah Kerajaan Kediri sekitar tahun 400-an Masehi. Dari sekian banyak ramalannya, yang sangat tersohor adalah ramalan tentang siapa orang yang akan memimpin Indonesia (baca: Presiden Indonesia).

Pemimpin pertama yakni Soekarno, digambarkan sebagai orang yang :
memakai kopiah warna hitam (kethu bengi)
sudah tidak punya ayah (yatim)
suaranya menggelegar
berkharisma
bergelar serba mulia (Pemimpin Besar Revolusi dan Panglima Tertinggi ABRI)
kebal terhadap berbagai senjata (sering lolos dari percobaan pembunuhan)
punya kelemahan mudah dirayu wanita cantik
tidak berdaya terhadap anak-anak kecil yang mengelilingi rumah beliau (mundurnya Soekarno karena di-demo para pelajar dan mahasiswa)
sering mengumpat orang asing (anti imperialisme)

Pemimpin kedua yakni Soeharto, digambarkan sebagai orang yang :
didukung oleh "Kartikapaksi" (ini lambang yang digunakan ABRI)
memakai topi baja hijau atau tutup kwali lumuten (militer)
kaya raya
menjadi pemimpin dunia (Soeharto menggagas membentuk ASEAN, dimana konon menurut sejarahnya, ASEAN merupakan kesatuan dari kerajaan Majapahit)
digantikan oleh "Raja dari negeri seberang" (Soeharto digantikan oleh BJ. Habibie yang berasal dari Nusa Srenggi, Sulawesi)

Setelah era kedua pemimpin tersebut, Jayabaya meramalkan akan muncul pemimpin yang digambarkan sebagai Raja yang :
bergelar Satriya Piningit
sudah tidak punya ayah-ibu
telah lulus Weda Jawa
bersenjatakan Trisula
karena ramalan-ramalan sebelumnya berupa kiasan, saya pun tidak mengerti siapa yang dimaksud dengan Satriya Piningit.

Ramalan Jayabaya yang tak kalah terkenalnya pula adalah 2 huruf akhir/sebagian kata nama pemimpin Indonesia yang dirangkum dalam sebuah kata NOTONOGORO. Dan hal itu sudah pula terbukti dengan 3 periode masa pemerintahan presiden Indonesia, yaitu: SoekarNO, SoeharTO, Susilo Bambang YudhoyoNO. Bagaimana dengan BJ Habibie, Megawati dan Gus Dur/Abdurahman Wahid?? 3 Presiden itu tidak dihitung karena tidak memerintah selama 1 masa pemerintahan penuh. Konon katanya seorang presiden yang akan menjadikan Indonesia makmur dan sejahtera, dipandang dunia dan dihormati adalah seorang presiden dengan huruf akhir "GO". Siapakah dia?

Sabtu, 25 Oktober 2014

Warganegara dan Negara

So this time I will explain about Citizens and Country. I'm writing in my dark room with my father that still asleep and it feels horrible. Gimana bahasa inggris gue? Keren ga?? Hahaha . Oke jadi di hari minggu hari dimana seharusnya gue bermalas-malasan (males mandi, males bangun pagi, dll) gue mengerjakan tugas ini. Pertama gue bakal ngebahas tentang hukum. Keren ga? Anak FIKOM ngebahas HUKUM Langsun aja nih, menurut wikipedia hukum itu adalah sistem yang terpenting dalam pelaksanaan atas rangkaian kekuasaan kelembagaan. Sementara menurut para ahli hukum, pengertian hukum seperangkat norma atau kaidah yang berfungsi mengatur tingkah laku manusia dengan tujuan untuk ketentraman dan kedamaian di dalam masyarakat. "Cirinya apa gan?" Nah ciri-ciri hukum itu adanya larangan dan perintah,dan berlaku untuk siapa saja tidak terkecuali raja atau presiden. "Ada Sifatnya gan?" Hukum itu bersifat memaksa dan mengatur keadilan. "Trus sumbernya darimana gan???" Sumber hukum itu ada 2 ada materiil ada juga formil. Kalo yang materiil bersumber dari agama, politik, kebiasaan, dan pemerintahan. Nah yang formil dari Undang-undang, Keputusan hakim, Traktat, dan Doktrin.

Hukum menurut bentuknya dibagi jadi 2. Tertulis dan Lisan. Sementara jika dilihat melalui isinya hukum dibagi menjadi 2 juga. Privat dan publik.Menurut tempatnya dibagi menjadi 4. Nasional, Internasional, Asing, dan Agama. Hukum biasanya selalu ada di semua tempat seperti negara. Tapi lo tau ga negara itu apa?  Menurut Wikipedia negara adalah suatu wilayah di permukaan bumi yang kekuasaannya baik politik, militer, ekonomi, sosial maupun budayanya diatur oleh pemerintahan yang berada di wilayah tersebut. Sementara menurut Aristoteles negara adalah  suatu persekutuan dari keluarga dan desa untuk mencapai kehidupan yang sebaik-baiknya. Menurut guru gue negara adalah suatu organisasi dari beberapa kelompok tertentu yang mendiami suatu wilayah tertentu dan mengakui adanya pemerintahan yang berdaulat. 2 tugas pokok negara adalah mengatur dan menertibkan masyarakat serta menyatukan kegiatan manusia dan golongan untuk menciptakan tujuan bersama.

Negara itu bersifat memaksa, momonopoli dan mencakup semuanya. Maksud memaksa adalah agar peratura perundang-undangan di taati dan dengan demikian penertiban dalam masyarakat tercapi serta timbulnya anarki dicegah. Maka negara memiliki sifat memaksa dalam arti mempunyai kekuasaan untuk memakai kekerasan fisik secara lega. Monopoli disini adalah negara mempunyai monopoli dalam menetapkan tujuan bersama dari masyarakat. Mencakup semua adalah semua peraturan perundang-undangan berlaku untuk semua orang tanpa terkecuali. Bentuk negara ada 2 Federal dan Kesatuan. Negara juga punya unsur diantaranya Rakyat, Wilayah, Pemerintahan yang berdaulat dan pengakuan dari negara lain. Sementara tujuan negara Indonesia ada 4 yaitu, Melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia, Memajukan kesejahteraan umum, Mencerdaskan kehidupan bangsa, Ikut serta melaksanakan ketertiban dunia berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi, dan keadilan sosial.

Menurut wikipedia pemerintah adalah organisasi yang memiliki kekuasaan untuk membuat dan menerapkan hukum serta undang-undang di wilayah tertentu. Semnentara pemerintahan adalah perbuatan atau cara dalam memerintah. Lebih tepatnya sebagai organ (alat) negara yang menjalankan tugas (fungsi) dan pengertian pemerintahan sebagai fungsi daripada pemerintah. Pemerintah membutuhkan warga negara untuk menjalankan pemerintahan. Arti warga negara sendiri ada seseorang yang tinggal dan hidup di suatu negara untuk bekerja dan melanjutkan keturunan. Untuk menjadi warga negara ada beberapa kriteria yang harus dipenuhi diantaranya kelahiran dan naturalisasi. Orang-orang yang berada dalam satu wilayah tertentu ada 2 yaitu masyarakat dari suatu negara itu sendiri dan warga negara asing atau bule.
Peraturan tentang warga negara sudah diatur di dalam UUD 1945 pasal 26 ayat (1) yang berbunyi "Yang menjadi warga negara ialah orang-orang bangsa Indonesia asli dan orang-orang bangsa lain yang disahkan dengan undang-undang sebagai warga negara." ayat (2) berbunyi "Penduduk ialah warga negara Indonesia dan orang asing yang bertempat tinggal di Indonesia." dan ayat (3) berbunyi "Hal-hal mengenai warga negara dan penduduk diatur dengan undang-undang.". Sementara untuk hak dan kewajiban warga negara diatur dalam  UUD 1945 pasal 27 ayat (1) yang berbunyi "segala warga negara bersamaan kedudukannya di dalam hukum dan pemerintahan dan wajib menjunjung hukum dan pemerintahan itu dengan tidak ada kecualinya" dan pasal 27 ayat (2) yang berbunyi "setiap warga Negara berhak dan wajib ikut serta dalam upaya pembelaan Negara".


Sumur 1
Sumur 2
Sumur 3
Jakarta, 26 Oktober 2014

Selasa, 21 Oktober 2014

Pemuda dan Sosialisasi

Oke jadi kali ini gue bakal ngebahas tentang pemuda dan sosialisasi. Jadi gue akan menulis ini dengan kucing gue yang lagi tidur.oke lanjut ke bahasan blog gue, pemuda. Tau gak pemuda itu apa? Menurut kamus besar bahasa Indonesia, pemuda itu adalah harapan bangsa. Sementara menurut gue pemuda itu adalah suatu generasi yang dipundaknya terbebani berbagai macam – macam harapan, terutama dari generasi lainnya dan mempunyai tanggung jawab untuk memajukan bangsa dan negara. Sementara sosialisasi sendiri adalah sebuah penanaman nilai, kebiasaan, dan aturan dari generasi ke generasi untuk mensejahterakan masyarakat.
Oh iya satu lagi internalisasi. Jadi internalisasi adalah proses norma-norma kemasyarakatan yang tidak berhenti sampai institusionalisasi saja,akan tetapi mungkin norma-norma tersebut sudah mendarah daging dalam jiwa anggota-anggota masyarakat. 
Nah sosialisasi itu ada tahap tahapnya yaitu : 

               Preparatory Stage

             Tahap ini dialami sejak manusia dilahirkan, saat seorang anak mempersiapkan diri untuk mengenal dunia sosialnya, termasuk untuk memperoleh pemahaman tentang diri. Pada tahap ini juga anak-anak mulai melakukan kegiatan meniru meski tidak sempurna.

                Play Stage

                Tahap ini ditandai dengan semakin sempurnanya seorang anak menirukan peran-peran yang dilakukan oleh orang dewasa. Pada tahap ini mulai terbentuk kesadaran tentang jati diri  Anak mulai menyadari tentang apa yang dilakukan seorang ibu dan apa yang diharapkan seorang ibu dari anak. Dengan kata lain, kemampuan untuk menempatkan diri pada posisi orang lain juga mulai terbentuk pada tahap ini.
           
                 Game stage

               Di tahap ini peniruan yang dilakukan sudah mulai berkurang dan digantikan oleh peran yang secara langsung dimainkan sendiri dengan penuh kesadaran. Kemampuannya menempatkan diri pada posisi orang lain pun meningkat sehingga memungkinkan adanya kemampuan bermain secara bersama-sama.
           
                Generalize other.
               
                Pada tahap ini seseorang telah dianggap dewasa. Dia sudah dapat menempatkan dirinya pada posisi masyarakat secara luas. Dengan kata lain, ia dapat bertenggang rasa tidak hanya dengan orang-orang yang berinteraksi dengannya tapi juga dengan masyarakat luas. 

Sebenernya tujuan pokok sosialisasi itu untuk menambahkan pengetahuan, ilmu kepada seseorang  untuk dapat hidup di masyarakat, serta berkomunikasi secara efektif. Sebagai mahasiswa juga ada peranannya juga, mahasiswa mendapat tempat istimewa karena mereka dianggap kaum intelektual yang sedang menempuh pendidikan. Secara tak sadar namun perlahan tapi pasti, para generasi muda dihinggapi dengan idiologi baru dan perilaku umum yang mendidik mereka menjadi bermental instan dan bermental bos. Mahasiswa itu menempati kasta tertinggi dalam demokrasi kenapa? karena presiden pun bisa diturunkan dengan mahasiswa


FYI pola dasar pembinaan dan pembangunan generasi muda ditetapkan oleh Mendikbud dalam Keputusan Menteri Pendidkan dan Kebudayaan nomor : 0323/U/1978 tanggal 28 oktober 1978. Tujuannya ya biar semua pihak yang bersangkutan dan berkepentingan dalam penanganannya benar-benar menggunakannya sebagai pedoman sehingga pelaksanaannya dapat terarah, menyeluruh dan terpadu serta dapat mencapai sasaran dan tujuan yang dimaksud. Apasih pengertian pokok pembinaan dan pengembangan generasi muda? Jadi gini generasi muda diharapkan bisa melakukan tugas dan tanggung jawab untuk kelestarian kehidupan bangsa dan negara. Untuk itu generasi muda perlu mendapatkan perhatian khusus untuk dapat tumbuh dan berkembang. Selain itu perlu diadakan upaya atau program yang melibatkan peran serta semua pihak baik keluarga, lembaga pendidikan, organisasi pemuda, masyarakat dan terutama generasi muda itu sendiri. Dimaksudkan agar arah kebijakan pembinaan generasi muda dalam pembangunan nasional dapat menggariskan bahwa pembinaan perlu dilakukan dengan mengembangkan suasana kepemudaan yang sehat dan tanggap terhadap pembangunan masa depan untuk bangsa dan negara.


Selain pembinaan ada juga masalah dalam generasi muda seperti menurunnya jiwa idealisme,belum seimbangnya antara jumlah generasi muda dengan fasilitas pendidikan yang tersedia, baik yang formal maupun non formal, kurangnya gizi yang dapat menyebabkan hambatan bagi perkembangan kecerdasan dan pertumbuhan badan di kalangan generasi muda dan masih banyak lagi. Setelah dibina banyak generasi muda yang memiliki potensi seperti dinamika dan kreativitas, berani dalam mengambil resiko, patriotisme dan nasionalisme serta masih banyak lagi. Ada juga nih potensi yang harus dikembangkan antara lain kemandirian, disiplin, tanggung jawab dan masih banyak lagi. Pembinaan dan pengembangan potensi angkatan muda pada tingkat perguruan tinggi, lebih banyak diarahkan dalam program-program studi dalam berbagai ragam pendidikan formal. Oleh karena itu, pembinaan dan perhatian khusus harus diberikan bagi kebutuhan dan pengembangan potensi mereka. Caranya? Harus bisa mengembangkan kemampuannya, pandai berkomunikasi serta kemandirian. Semua itu pendidikan, tapi tau ga arti dari pendidikan?
Menurut gue pendidikan sendiri adalah suatu usaha yang terencana untuk mewujudkan suasana belajar secara aktif dan dapat mengembangkan potensi diri untuk memiliki suatu keterampilan yang diperlukan dirinya dan masyarakat. Biasanya di Indonesia seseorang baru mendapatkan "pendidikan" saat dia di perguruan tinggi. Tapi lo tau ga perguruan tinggi itu apa? Bukan!!! Bukan berguru ditempat yang tingi tapi satuan penyelenggara pendidikan tingkat tertinggi. Menurut gue sih setiap orang itu wajib belajar, bukan seperti program pemerintah, maksud belajar gue disini adalah setiap orang mampu mengembangkan kemampuan/bakatnya ga perlu pendidikan formal. Karena orang pasti lebih mempelajari sesuatu yang dia sukai. Nah orang itu akan memperdalam terus bakatnya hingga ke perguruan tinggi.
Cawang, 21 Oktober 2014

Jumat, 17 Oktober 2014

Kependudukan

Pertumbuhan Individu

Sip masih bersama gue Syafiqur Rahman seorang mahasiswa gunadarma kelas 1KA13 yang akan mejelaskan tentang Individu, Keluarga dan Masyarakat. Oke langsung saja kita mulai dengan yang pertama. Individu. Jadi individu itu berasal dari kata yunani(kenapa yunani terus?)yaitu “individium” yang artinya “tidak terbagi". Tapi bukan berarti manusia sebagai suatu keseluruhan yang tidak dapat dibagi, melainkan sebagi kesatuan yang terbatas, yaitu sebagai manusia perseorangan. Menurut konsep Sosiologis, individu berarti manusia yang hidup berdiri sendiri(njonja meneer). Apa itu pertumbuhan individu? Menurut aliran psikologi gestalt, pertumbuhan adalah proses diferensiasi yang pokok dalam keseluruhan sedangkan yang lainnya hanya mempunyai arti sebagai bagian dari keselurhan dalam hubungan fungsional dengan bagian-bagian yang lain. Nah ledakan penduduk yang dialami Indonesia itu disebabkan oleh pertumbuhan individu yang tidak terkendali. Nih gue kasih beberapa faktor yang menyebabkan pertumbuhan indivu :

1. Faktor biologis. Seperti pernikahan, perkawinan, kemudian kehamilan.

2. Faktor Geografis. Mempunyai lingkungan yang berbeda.

3. Faktor Kebudayaan Khusus. Ini yang membuat kepribadian antar-individu berbeda.

                 Gak mungkin manusia bisa hidup sendiri, maka dari itu manusia butuh orang lain untuk memenuhi kebutuhannya. Siapa? Keluarga. Jadi menurut Bahasa, Keluarga berasal dari bahasa Sanskerta: "kulawarga"; "ras" dan "warga" yang berarti "anggota" adalah suatu lingkungan yang terdapat beberapa orang yang masih memiliki hubungan darah. Sementara menurut Wikipedia, keluarga adalah unit terkecil dari masyarakat yang terdiri atas kepala keluarga dan anggota keluarga yang terkumpul dan tinggal di suatu tempat. Nah keluarga ini punya fungsi, diantaranya :
1.Fungsi Afektif. Fungsi internal sebagai dasar kekuatan keluarga seperti kasih        sayang, saling menghargai dan sebagainya.
2.Fungsi Sosialisasi. Fungsi yang mengembangkan proses interaksi dalam keluarga.
3.Fungsi Reproduksi. Untuk meneruskan keturunan.
4.Fungsi Ekomomi. Untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Nah, keluarga-keluarga yang menempati suatu wilayah tertentu dan membentuk sistem semi-tertutup disebut masyarakat. Sementara menurut Syaikh Taqyuddin An-Nabhani, sekelompok manusia dapat dikatakan sebagai sebuah masyarakat apabila memiliki pemikiran, perasaan, serta sistem/aturan yang sama. Masyarakat itu ada golongannya lho.  Pertama. Masyarakat sederhana, yang memiliki pola pembagian kerja cenderung dibedakan menurut jenis kelamin. Contohnya masyarakat pedesaan.  Kedua. Masyarakat modern. Nah masyarakat modern ini kebalikannya dari
masyarakat sederhana. Contohnya masayrakat perkotaan.  Ketiga. Masyarakat non-industri yang terbagi menjadi 2 kelompok. Yaitu Primer dan Sekunder. Apa bedanya? Primer. Interaksi lebih intensif, lebih erat, lebih akrab dan lebih dekat. Sekunder. Hubungannya gak langsung semacam LDR gitu  formal, dan kurang bersifat kekeluargaan. Keempat. Masyarakat industri. Jadi ini adalah masyarakat yang pembagian kerjanya kompleks sementara solidaritas didasarkan pada hubungan ketergantungan antara kelompok masyarakat.
Nah itu semua kan berasal dari individu tapi lo tau gak makna dari individu? Makna individu itu adalah mandiri. Mandiri disini melalui proses pemantapan dalam pergaulan di lingkungan. Menurut Sigmund Freud, pribadi manusia sudah mulai terbentuk pada saat manusia berumur 5-6 tahun. Makna keluarga? Keluarga itu tempat lu mendapat kasih sayang, mendapat perhatian dari orang tua dan belajar mengasihi antar anggota keluarga. Keluarga, tempat dimana lo ga bisa menemukan kebahagiaan yang bisa dibeli oleh uang. Tempat dimana lo bisa "gila" tanpa ada yang protes sama lo. Makna masyarakat? Suatu wilayah dimana lo belajar berinteraksi, belajar bersosisalisai, belajar bagaimana mengetahui arti kehidupan.
Nah ketiganya itu mempunyai hubungan yang unik. Hubungan individu dengan keluarga itu erat, karena dilandasi oleh nilai, norma, dan aturan yang lisan. Dengan adanya keluarga maka individu memiliki tanggung jawab yang melekat. Sementara hubungan individu dengan masyarakat itu terletak dalam sikap saling menghargai hak dan kewajiban.



Lanjut ke urbanisasi. Urbanisasi adalah perpindahan penduduk dari desa ke kota. Nah ini merupakan masalah yang serius dan sulit ditangani. Kenapa? Sebab orang desa berpikiran kalo kita mencari kerja dikota terutama jakarta, bakal kaya atau menjadi tokoh masayrakat. Salah men!!! Jakarta keras coy!!! Maling aja di maling. Oke lanjut ke materi gue, proses terjadinya urbanisasi. Jadi proses terjadinya urbanisasi itu diawali karena kebutuhan ekonomi. Wajar orang orang mencari uang untuk kebutuhan. Yang kedua kebutuhan pendidikan. Dikota dapet pendidikan minimal wajib belajar 9 tahun sementara untuk Jakarta 12 tahun. Oke itu beberapa sub-bab materi gue semoga yang baca seneng dan sering mampir ke blog gue walapun isinya baru dikit. Semoga bermanfaat.

Sumber
Sumber
Jakarta, 17 Oktober 2014

Senin, 13 Oktober 2014

The Tielman Brothers

Oke dimalam yang sesunyi ini aku sendiri tak ada yang menemani. Sori sori kebawa suasana tadi, jadi kali ini gue mau nyeritain tentang band Rock n' Roll tertua di dunia. Yap!!! The Tielman Brother. Pasti banyak yang belom tau tentang band ini, oke gue bakal ngedongeng sebentar. The Tielman Brother. Iya mereka semua bersaudara, mereka anak dari Herman Tielman asal Kupang dan Flora Lorine Hess.The Tielman Brothers merupakan band Belanda-Indonesia pertama yang berhasil masuk internasional pada 1950-an. Mereka adalah salah satu perintis rock and roll di Belanda.
Band ini cukup terkenal di Eropa, jauh sebelum The Beatles dan The Rolling Stones. Berbanggalah!!!!
Genre musik mereka rock and roll, tapi kompeni Belanda biasa nyebut musik mereka Indorock, sebuah perpaduan antara musik Indonesia dan Barat, dan memiliki akar di Keroncong. Dimulai ketika keluarga Tielman pada tahun 1957 hijrah dan tinggal di Breda, Belanda. Nama The Tielman Brothers lebih dikenal di Eropa, terutama Belanda. Di Indonesia sendiri nama The Tielman Brothers masih menjadi nama yang asing, miris sekali dan gue yakin sedikit dari lo yang tau band legendaris ini. Tau The Beatles kan? Nah The Beatles itu ngikutin The Tielman Brothers. Persis banget lo liat aja lantunan musik The Beatles sama The Tielman Brothers. Tapi tetep aja menang The Tielman Brothers soalnya kalo manggung tuh beda banget. Bedanya? Cek aja Video ini.




Personil : Andy Tielman - vokal, gitar
                Reggy Tielman - gitar, banjo, vokal
                Ponthon Tielman - contrabass, gitar, vokal
                Loulou (Herman Lawrence) Tielman - drum, vokal

Gimana? Keren gila kan. Cuma The Tielman Brothers yang manggung kaya gitu. Oh iya itu video udah lama banget jauh sebelom gue lahir sekitar taun 1950-1970an. Musiknya keren, mainnya keren, band kaya gini yang bisa ngangkat derajat Indonesia dimata dunia bukan kaya boiben yang cuma modal bedak doank.




The Tielman Brothers punya fakta-fakta yang cukup gila, seperti jauh sebelum banyak orang terpana dengan permainan gitar yang keren oleh Jimi Hendrix di tahun 1967, salah satu personil The Tielman Brothers, Andy Tielman, sang frontman dari band tersebut udah mulai nyobain teknik itu di tahun 1956 atau 11 tahun sebelum Jimi Hendrix bereksperimen dengan gitarnya. Teknik dan gaya gitar kepunyaan Andy sangat memukau, seperti gitar yang dipetik menggunakan kaki dan gigi dilakukannya jauh sebelum Jimi Hendrix melakukannya. KEREN!!!

Katanya, Paul McCartney, salah satu pentolan The Beatles juga mengagumi dan terinspirasi oleh The Tielman Brothers sebelum The Beatles terkenal di awal tahun 1960-an. Jauh sebelom The Beatles muncul, The Tielman Brothers udah bawain lagu-lagu rock ‘n roll. Saat The Beatles pertama kali manggung di Jerman, mereka sempat melihat penampilan The Tielman Brothers yang perform menggunakan Hofner Violin Bass. Dari situ Paul pertama kali melihat bass Violin Hofner. GILA!!!!

Dibalik kesuksesan The Tielman Brothers, mereka juga sempat mengalami bongkar pasang personil. Buat mereka hal tersebut kaga masalah yang bisa membuat The Tielman Brothers berhenti di tengah jalan. Tapi dari kejadian tersebut, mereka bisa ngebuata prestasi lebih baik lagi, dimana mereka bisa tetap eksis dengan tampil di beberapa negara Eropa lainnya, seperti Belgia dan Jerman.

Tapi sayangnya, tahun 1976 The Tielman Brothers dikabarkan bubar. Katanya mereka bubar karena permainan musik mereka terkesan monoton dan tidak ada perkembangan. Namun nama The Tielman Brothers masih bisa hidup di hati para penggemarnya. Sampe saat ini juga masih banyak karya mereka yang bisa didenger oleh banyak orang di luar negeri, terutama di Belanda.

Saat Andy Tielman masih eksis, dia masih bermain musik dan tinggal di Belanda. Di usia yang sudah tua Andy Tielman lebih banyak rekaman untuk lagu-lagu rohani dan sesekali tampil dengan gitarnya. Sampe tahun 2011, pentolan The Tielman Brothers, Andy Tielman menghembuskan nafas terakhirnya di usia 75 tahun.

Sampe sekarang nama The Tielman Brothers masih terkenal di Belanda dan bisa kita dengar juga nonton di Youtube. Karena emang bisa dibilang Indo-Rock yang muncul karena kepopuleran mereka merupakan pelopor dari lahirnya musik Rock ‘N Roll. Semoga saja musisi Indonesia, bisa membawa nama Indonesia ke kancah dunia lagi, dan manjadi idola publik dunia, seperti The Tielman Brothers.






Sumber

Rabu, 08 Oktober 2014

Capung sebagai Indikator Air Bersih

Capung sebenarnya sudah ada sejak jaman dinosaurus hidup. Tidak seperti dinosaurus yang punah, capung masih tetap bertahan hidup sampai sekarang. Ia mempunyai daya adaptasi yang baik sehingga bisa hidup dimana saja kecuali di kutub. Serangga purba ini termasuk dalam keluarga Odonata dan mempunyai dua jenis yang paling sering kita temui yaitu capung besar (dragonfly) dan capung jarum (damselfly). Capung jarum bentuknya memang seperti jarum, jauh lebih kecil daripada capung besar dan biasanya hanya terdapat di dekat aliran air. Perlu lebih cermat dan teliti untuk melihat capung jarum yang lebih suka berteduh di balik daun. Perbedaan lain yang menyolok adalah bentuk mata dan posisi sayap. Mata capung besar seperti mata lalat menyatu di tengah sedangkan capung jarum mempunyai mata yang terpisah dan berada di sisi-sisi samping kepalanya. Capung jarum selalu hinggap dengan sayap tegak menyatu di atas punggung, lain dengan capung besar yang membentangkan sayapnya ke samping saat hinggap.
Persamaannya adalah sebagai keluarga Odonata keduanya selalu memukau baik dari warnanya yang indah dan beragam maupun karena capung adalah serangga dengan rekor terbang tercepat . Capung mampu terbang dengan gerakan sayap yang dinamis dan dengan kecepatan rata-rata 30 – 60 km/jam namun ada jenis yang mampu terbang hingga 90km/jam. Igor Sikorsky, penemu helikopter, belajar dari pergerakan sayap capung tersebut sehingga ia dapat menciptakan model helikopter.




Manusia dari berbagai bangsa mengenal capung dengan pandangan dan kepercayaan yang berbeda-beda. Kalau anak-anak sekarang bertanya kepada orangtuanya soal capung, para orangtua kemudian mengenang capung sebagai teman bermain mereka pada waktu kecil. Biasanya capung ditangkap hanya untuk dilihat dari dekat kemudian dilepas lagi atau ditangkap untuk pakan ayam. Selain itu, masyarakat mempunyai kepercayaan capung dapat menghilangkan kebiasaan anak kecil mengompol dengan menaruhnya di pusar anak. Begitulah sebagian besar masyarakat Indonesia sudah terbiasa dengan capung, bahkan berbagai daerah di Indonesia mempunyai sebutan masing-masing untuk capung. Orang Jawa Timur menyebutnya dengan gantrung/kutrik, wilayah Jawa Tengah mengenalnya dengan kinjeng. Orang Sunda menyebutnya papatong sedangkan di daerah Flores capung dikenal dengan nama tojo.
Di Jepang, capung dipandang sebagai lambang keberanian sehingga orang Jepang menamai anak laki-lakinya ‘Tombo’ yang artinya capung. Sedangkan di Swedia capung dipercaya datang untuk memeriksa jiwa-jiwa buruk, menimbang jiwa dan mendatangi anak-anak serta orang dewasa yang berbohong dengan mengutuk, memarahi, dan menjahit mata, mulut, dan telinga mereka masing-masing. Pada zaman dahulu orang-orang Indian Navajo menggambar lambang capung sebagai tanda air yang bersih.

Kita beruntung hidup di Indonesia karena Indonesia termasuk daerah tropis dimana capung selalu ada sepanjang tahun. Capung menjadi sahabat petani karena capung adalah predator alami hama yang mengganggu tanaman padi. Capung saat menjadi larva juga memangsa jentik-jentik nyamuk sehingga dapat mengurangi populasi nyamuk. Peran capung sangat penting dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat. Ia dijadikan sebagai indikator air bersih dan lingkungan yang sehat. Kehidupan capung memang tidak dapat dipisahkan dari air. Sebelum menjadi capung dewasa, capung hidup sebagai serangga air selama beberapa bulan hingga tahun dan hanya dapat bertahan hidup di dalam air yang bersih dan tidak tercemar. Bersyukur kalau masih bisa bertemu banyak capung karena itu bisa dijadikan pertanda bahwa perairan di sekitar kita masih bersih.

Mungkin yang kita temui sekarang adalah sebaliknya. Lingkungan sekitar kita yang penuh dengan pencemaran dan polusi telah merusak habitat capung. Populasi capung banyak berkurang begitu pula jenisnya. Tidak hanya di Indonesia, berbagai negara di seluruh dunia juga merasakannya. Hingga ada yang mencatat beberapa species dari keluarga Odonata terancam punah.

Siklus hidup capung memang membuat serangga ini tak bisa lepas dari air. Capung dewasa menaruh telurnya di air. Telur itu kemudian menetas menjadi nimfa yang tetap tinggal dalam air. Baru ketika dewasa, capung keluar dari air.

Meski capung dewasa dapat terbang, ia tetap berada dekat dengan daerah perairan. Ini supaya ia bisa kembali bertelur. Selain itu, capung juga menjadi sumber makan bagi hewan-hewan perairan lain seperti burung, ikan, katak, atau kumbang air.
Namun, capung tak hidup di sembarang perairan. Capung harus hidup di air bersih. Karena itu, bila di suatu sumber air tidak lagi ditemukan capung, masyarakat sekitar harus berhati-hati. Itu tandanya sumber air itu sudah tercemar dan ekosistemnya terganggu.



Jumat, 03 Oktober 2014

Pertumbuhan Penduduk, Kebudayaan dan Kepribadian serta Kebudayaan Barat.

          Oke balik lagi sama gue semoga yang baca ga bosen yee  So, kali ini gue bakal ngebahas tentang pertumbuhan penduduk.Ditemani sebuah sajadah bekas soljum tadi dan sebuah peci yang ga begitu bau serta perut yang menggelar konser (baca : kelaperan) gue menulis dengan rasa resah. Jadi yang pertama, pertumbuhan penduduk itu adalah suatu perubahan populasi manusia. yang bisa dihitung dengan adanya perubahan dalam setiap individu.



 Nah itu adalah tabel pertumbuhan penduduk Indonesia dari tahun 1930-2005. Liat sendiri kan seberapa besar laju pertumbuhan penduduk di Indonesia?! Saran gue nih buat ngurangin laju pertumbuhan penduduk, kalo ada yang mau bunuh diri jangan dilarang justru kita harus mendukung biar semakin kecil laju pertumbuhan kita. Walaupun cuma satu tapi kan sedikit demi sedikit jadi banyak  .


Nah kalo ini grafik pertumbuhan penduduk sampe tahun 2010, susah cuy nyari data tahun 2014 soalnya kan data ini berdasarkan sensus penduduk yang diadakan 10 tahun sekali. Kenapa 10 tahun sekali??? Soalnya kalo 4 tahun sekali namanya piala dunia.




Oke selanjutnya kita menuju ke Penggandaan Penduduk. Jadi yang dimaksud dengan penggandaan penduduk itu adalah suatu perubahan populasi atau jumlah kehidupan yang dibarengi dengan angka jumlah penduduk, dan ada peningkatan maupun penurunan setiap 6 tahun sekali. 



Nah, kaya gitu tuh penggandaan penduduk, cuman yaaa itu tahun 2006 udah lama juga siiih, susah nyarinya cuy.





Ada beberapa faktor nih yang memengaruhi pertambahan penduduk yaitu : 

               1. Kelahiran (fertilitas). Gue jelasin sedikit tentang kelahiran yee. Jadi yang dimaksud dengan kelahiran itu adalah sebuah istilah dalam demografi yang mengindikasikan jumlah anak yang dilahirkan hidup, dalam pengertian lain fasilitas adalah hasil produksi yang nyata dari fekunditas seorang wanita.
                2. Kematian (mortalitas). Sedikit tentang kematian. Kematian adalah ukuran jumlah kematian umumnya karena akibat yang spesifik pada suatu populasi. Ga ada yang abadi didunia ini cuy .
                 3. Perpindahan (migrasi). Secuil tentang migrasi nih. Migrasi atau perpindahan adalah peristiwa berpindahnya suatu organisme dari suatu tempat ke tempat lainnya. Contohnya, pacar diambil orang .

Oke itu adalah beberapa faktor yang memengaruhu pertumbuhan penduduk. Selanjutnya gue mau ngasih ke lu lu pada sebuah rumus. Bukan rumus menggaet gebetan yeee, tapi rumus tingkat kematian kasar. Gue jelasin sedikit tentang kematian yang kasar yee. Jadi yang dimaksud kematian yang kasa itu adalah tingkat kematian yang ga bisa diperkirakan setiap tahunnya. 

Nah itu rumus kematian kasar  atau CDR (bukan minuman buat tulang yee). Oke selain kematian kasar ada juga kematian khusus. Seciduk tentang kematian khusus. Kematian khusus adalah banyaknya orang yang mati sampai 1000 penduduk pada usia tertentu pertahun.

Nah itu rumus kematian khusus atau ASDR (Age Specific Death Rate). Nah ada lagi nih namanya Angka Kelahiran. Nah yang pertama Angka kelahiran kasar. Secuil tentang Angka Kelahiran Kasar. Suatu angka yang menunjukkan banyaknya kelahiran pada tahun tertentu per 1000 penduduk pada pertengahan tahun yang sama disebut Angka Kelahiran Kasar. 

Nah itu tuh rumus Angka Kelahiran Kasar. Ada lagi nih namanya Angka Kelahiran Umum. Sedikit tentang AKU(Angka Kelahiran Umum). Angka kelahiran umum atau General Fertility Rate (GFR) adalah banyaknya kelahiran tiap 1.000 wanita yang berusia 15 - 49 tahun pada pertengahan tahun. 
Nah itu rumusnya, dimana : 

L = banyaknya kelahiran selama satu tahun
W(15 - 49) = banyaknya penduduk wanita yang berumur 15 – 49 Tahun


Yang terakhir adalah angka kelahiran khusus. Sedikit tentang angka kelahiran khusus. Angka kelahiran khusus atau Age Spesific Birth Rate (ASBR) menunjukkan banyaknya bayi lahir setiap 1.000 orang wanita pada usia tertentu dalam waktu satu tahun. 



Nah itu rumus angka kelahiran khusus dimana : 

B = jumlah kelahiran dari wanita pada kelompok umur tertentu
P = jumlah wanita pada kelompok umur tertentu


Lanjut ke Migrasi ya Bung. Menurut Abang Wikipedia Migrasi adalah perpindahan penduduk dengan tujuan untuk menetap dari suatu tempat ke tempat lain melewati batas administratif (migrasi internal) atau batas politik/negara (migrasi internasional). Migrasi juga punya proses yaitu : 

                1. Migrasi bertahap

                2. Migrasi langsung. 


Karena migrasi yang ada di Indonesia gila-gilaan dampaknya juga gila-gilaan. 

Dampak Positif : Meningkatkan taraf hidup 
                            Memenuhi kebutuhan tenaga kerja di kota
                            Mengurangi pengangguran
                            Perekonomian di kota semakin berkembang

Dampak Negatif : Berkurangnya tenaga terampil dan terdidik di desa
                              Produktivitas pertanian di desa menurun
                              Meningkatnya tindak kriminalitas di kota
                              Lalu lintas di kota sangat padat, sehingga sering menimbulkan kemacetan lalu lintas.


                     Oke selanjutnya gue ngebahas tentang Jenis struktur penduduk. 

1. Piramida penduduk muda.
            Piramida ini menggambarkan komposisi penduduk dalam pertumbuhan dan sedang berkembang serta jumlah angka kelahiran lebih besar dari pada jumlah kematian.

2. Piramida stasioner.
            Piramida ini menggambarkan keadaan penduduk yang tetap sebab tingkat kematian rendah dan tingkat kelahiran tidak begitu tinggi.

3. Piramida penduduk tua.
            Piramida ini menggambarkan adanya penurunan tingkat kelahiran yang sangat pesat dan tingkat kematian kecil sekali. Apabila angka kelahiran jenis kelamin pria besar, maka suatu negara bisa kekurangan penduduk.





Nah ini piramida penduduk tua. 


Yang ini piramida stasioner.       


Ini piramida penduduk muda.






           Oke selanjutnya gue mau menjelaskan sedikit tentang rasio ketergantungan. Rasio ketergantungan adalah suatu angka yang menunjukkan perbandingan jumlah penduduk golongan umur yang sudah menghasilka dan yang belum menghasilkan atau kata lain produktif kerja lagi dengan jumlahpenduduk golongan umur produktif kerja. Dan biasanya dinyatakan dalam jenis persen.





 Yang kedua. Kebudayaan dan Kepribadian.

            Jadi disini gue sedikit ngedongeng tentang pertumbuhan dan perkembangan budaya di Indonesia sama ngejelasin kebudayaan Hindu, Buddha dan Islam. Oke jadi pertumbuhan dan perkembangan budaya di Indonesia itu ada 2 yaitu zaman batu tua dan zaman batu muda.
             Dikisahkan pada zaman batu tua alat-alat batu, baik bentuk atau pun permukaan peralatan masih kasar, misalnya kapak genggam .Nah kapak genggam semacam itu kita kenal dari wilayah Eropa, Afrika, Asia Tengah, sampai Punsjab(India), tapi kapak genggam semacam ini gak kita temukan di daerah Asia Tenggara. Berdasarkan penelitian para ahli prehistori, bangsa-bangsa Proto-Austronesia pembawa kebudayaan Neolithikum berupa kapak batu besar atau pun kecil bersegi-segi berasal dari Cina Selatan, menyebar kearah selatan, ke hilir sungai-sungai besar sampai kesemenanjung Malaka terus menyebar ke Sumatera, Jawa. Kalimantan Barat, Nusa Tenggara, sampaike Flores, dan Sulawesi, dan berlanjutke Filipina.Kapak-kapak tersebut diasah sampai mengkilap (pake KIT mungkin )
 dan di ikat pada tangkai kayu dengan menggunakan rotan.Sebagai tambahan seiring persebaran kapak batu tersebut, tersebar pula Bahasa Proto-Austronesia yang merupakan induk dari bahasa dari bangsa-bangsa di sekitar Samudera Indonesia dan Samudera Pasifik.Karena perkembangannya muncul bahasa melayu yang nantinya di negara Indonesia berkembang menjadi bahasa Indonesia.
              Beberapa abad kemudian tepatnya pada zaman batu muda, manusia di zaman ini benar-benar membawa revolusi. Mereka,mulai hidup menetap, membuat rumah, membentuk kelompok masyarakat desa.bertani dan berternak untuk dapat memenuhhi kebutuhan hidup. Pada zaman batu muda ini telah mengenal dan memiliki kepandaian mencairkan logam dari biji besi dan menuangkan ke dalam cetakan dan di dinginkan.oleh karena itu mereka dapat membuat aneka ragam senjata berburu dan berperang serta alat-alat lain yang mereka perlukan. Apa yang membedakan zaman batu tua dan zaman baatu muda? Simple sebenernya, di zaman batu tua manusia belom mengenal tulisan, sementara di zaman batu muda manusia sudah mengenal tulisan dengan ditemukannya lukisan di gua-gua.


Hindu-Buddha


Alkisah pada ke-3 dan ke-4 agama Hindu masuk ke Indonesia, khususnya pulau jawa.
Hindu yang berasal dari india itu berlangsung luwes dan mantap dimasyarakat. Pada abad ke-5, ajaran budha masuk ke Indonesia, khususnya ke sekitar pulau jawa.Agama budha dapat dikatakan berpandangan lebih maju dari pada Hindu, sebab Buddha tidak ada kasta-kasta dalam kehidupan atau masyarakatnya. Dengan demikian,kedua agama tersebut khususnya di pulau jawa tumbuh dan berkembang berdampingann secara damai. Baik penganut hindu maupun budha melhirkan karya-karya budaya yang bernilai tinggi dalam seni bangunan atau arsitektur. Relief-relief yang diabadikan dalam candi –candi di jawa tengah ataupun jawa timur. 



Islam

Dikisahkan pada abad ke-15 dan 16, agama Islam telah berkembang di Indonesia. Oleh para pemuka-pemuka atau tokoh-tokoh Islam yang sering kita dengar dengan sebutan Wali Songo. Titik sentral penyebaran agama Islam pada abad itu berada di pulau Jawa. Sebenarnya agama Islam masuk ke Indonesia sudah lama sebelum abad ke-11 sudah ada batu nisan wanita Islam yang ada di kota Gresik. Masuknya agama Islam ke Indonesia, berlangsung secara damai dan tentram tanpa ada yang syirik ayaupun dendam. Hal ini disebabkan karena Islam dimasukan ke Indonesia tidak dengan secara paksa. Melainkan dengan cara baik-baik. Disamping itu disebabkan oleh sikaf toleransi yang dimiliki bangsa kita. Islam masuk dari pewayangan. Saat itu siapa saja yang ingin menonton wayang harus mengucapkan 2 Syahadat. Pengucapan itu juga diperintahkan oleh salah satu walisongo.

Agama Islam berkembang pesat di Indonesia dan menjadi agama yang mendapat penganut sebagian besar penduduk Indonesia. Tak dapat dipungkiri lagi, bahwa kebudayaan islam berpengaruh besar bagi perkembangan kebudayaan dan kepribadian bangsa Indonesia.




Kebudayaan Barat




              Kebudayaan di Indonesia sangatlah beragam dan kaya, dengan banyaknya suku bangsa, agama, adat istiadat, serta status sosial. Kebudayaan Indonesia sebagian besar terdiri dari tradisi-tradisi yang telah lama melekat di diri bangsa Indonesia. Kini, keberlangsungan budaya Indonesia mulai dikhawatirkan akan memudar, seiring maraknya globalisasi yang menuntut kita untuk bisa berubah dan menyesuaikan diri dengan lingkungan sekitar yang sudah mulai terpengaruh budaya luar/ Barat. Kita sebagai generasi muda harus mampu mempertahankan kebudayaan Indonesia yang saat ini mulai terkikis dengan adanya kebudayaan barat.
               Kebudayaan Barat sudah mendominanisasi segala aspek. Segala hal selalu mengacu kepada Barat. Peradaban Barat telah menguasai dunia. Banyak perubahan-perubahan peradaban yang terjadi di penjuru dunia ini. Kebudayan Barat hanya sebagai petaka buruk bagi Timur. Timur yang selalu berperadaban mulia, sedikit demi sedikit mulai mengikuti kebudayaan Barat. Masuknya budaya Barat ke Indonesia disebabkan krisis globalisasi dan modernisasi yang meracuni Indonesia. Pengaruh tersebut berjalan sangat cepat dan menyangkut berbagai bidang kehidupan. Tentu saja pengaruh tersebut akan menghasilkan dampak yang sangat luas pada sistem kebudayaan masyarakat. 




Bonus!!!!





Sumber
Sumber
Sumber

Jakarta, 3 Oktober 2014